Minggu, 05 November 2017

Harga Lenovo P2 dan Spesifikasi Terbaru 2016

Harga Lenovo P2 dan Spesifikasi Terbaru 2016-

Harga Lenovo P2 dan Spesifikasi Terbaru 2016

Harga Lenovo P2 – Satu lagi smartphone menarik yang dirilis pada bulan September 2016, yaitu smartphone bernama “Lenovo P2”. Ponsel pintar ini diperkenalkan bersamaan dengan Lenovo K6 Series pada ajang IFA 2016 yang berlangsung di Berlin, Jerman. Spesifikasi hardwarenya satu tingat lebih tinggi, dan akan dipasarkan dalam beberapa varian memori serta ram berbeda-beda. Alhasil harga Hp Lenovo P2 setiap serinya juga berbeda, karena tersedia varian Ram 3GB dan Ram 4GB yang dipadukan dengan memori internal berukuran 32GB serta 64GB.

Advertisement

Walaupun harga Lenovo P2 cukup menguras kantong, namun Lenovo membekalinya dengan baterai berkapasitas besar, sehingga smartphone ini bisa bertahan lebih dari 2 hari apabila dipakai untuk kebutuhan normal. Menariknya lagi, smartphone ini memiliki fitur Power Bank yang nantinya bisa sobat manfaatkan untuk berbagai daya ke perangkat lain. Masih banyak lagi fitur menarik yang terpasang didalamnya, dan untuk melihat satu per satu fitur tersebut, silahkan sobat simak ulasan spesifikasi dan harga Lenovo P2 yang kami rangkum dibawah ini.

Spesifikasi dan Harga Lenovo P2

Spesifikasi dan Harga Lenovo P2

Spesifikasi dan Harga Lenovo P2

Spesifikasi Lengkap Lenovo P2

Bodi
  • Tipe Layar : Super Amoled capacitive touchscreen, 16M colors
  • Ukuran : 5.5 inches, 1080 x 1920 pixels (~401 ppi pixel density)
  • Material : Metal
Memori
  • Internal : (32GB+ Ram 3GB),  (32GB + Ram 4GB), dan (64GB + Ram 4GB)
  • Eksternal : microSD, up to 256 GB
Hardware
  • OS : Android OS, v6.0.1 (Marshmallow)
  • Chipset : Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625
  • Processor : Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53
  • GPU : Adreno 506
  • Sensor : Fingerprint, accelerometer, proximity, compass
Konektivitas
  • Sim Card : Dual SIM
  • Internet : HSPA, LTE Cat4 150/50 Mbps
  • GPS : A-GPS, GLONASS
  • Bluetooth : v4.1
  • Wifi : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, WiFi Direct, hotspot
  • USB : microUSB v2.0, USB OTG
  • NFC
Kamera
  • Kamera Belakang : 13 Megapixel, phase detection, dual-LED (dual tone) flash
  • Video :[email protected], HDR
  • Kamera Depan : 5 Megapixel
Baterai
  • Kapasitas : Non-removable Li-Ion 5100 mAh
  • Fitur : Fast battery charging

Review Lenovo P2

Review Lenovo P2

Review Lenovo P2

Usung Layar Berteknologi Super Amoled

Lenovo memutuskan memakai teknologi Super Amoled Display sebagai panel layar Lenovo P2. Pemakaian teknologi tersebut membuat layar smartphone ini terlihat sangat jernih, dan mampu menampilkan semua objek foto dan video dengan kualitas grafis lebih detail. Selain itu, Lenovo P2 juga memiliki layar berukuran 5.5 inci dengan resolusi Full HD 1080 x 1920 pixels, sehingga tampilan layarnya akan sangat jernih karena kerapatan pixelnya mencapai 401 ppi. Sayangnya Lenovo belum melindunginya dengan lapisan kaca Corning Gorilla Glass.

Untuk mengimbangi ketajaman layarnya, smartphone ini memiliki desain premium dengan bodi metal yang memiliki ukuran panjang 153mm, lebar 76mm, dan ketebalan 8.5mm. Sedangkan bobotnya sekitar 177 gram, sehingga terasa cukup berat ketika smartphone ini dioperasikan dengan satu tangan. Salah satu faktor yang membuat bobot smartphone ini semakin meningkat adalah kapasitas baterainya yang sangat besar. Tak tanggung-tanggung, Lenovo membekalinya dengan baterai berkapasitas 5.100 mAh.

Advertisement

Performa Cepat Dengan Ram 4GB

Kapasitas baterainya memang sangat besar, sehingga smartphone ini bisa bertahan lama ketika dipakai bermain game ataupun menonton film. Untuk urusan gaming, sobat hariangadget bisa mengandalkan chipset Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625 yang memiliki performa sangat bertenaga. Pasalnya didalam chipset tersebut telah terpasang processor Octa Core 2.0 Ghz Cortex-A53 yang dipadukan dengan pengolahan grafis Adreno 506. Selain itu, tersedia pula sistem operasi Android Marshmallow yang siap mengoptimalkan kestabilan sistem smartphone berlayar 5.5 inci ini.

Performanya sebanding dengan harga Lenovo P2 yang dibanderol cukup mahal. Untuk harganya sendiri akan tergantung dari kapasitas Ram serta memori internal yang dimilikinya. Pasalnya Lenovo akan menyediakan tiga varian berbeda yang terdiri dari (Ram 3GB + Internal 32GB), (Ram 3GB + Internal 64GB), dan varian tertinggi yang memadukan (Ram 4GB + Internal 64GB). Tentunya hal ini akan membuat harga Lenovo P2 dibanderol berbeda-beda, karena setiap varian akan memiliki performa multitasking dan gaming berbeda pula.

Baterai Berkapasitas Super Besar

Baterai berkapasitas 5.100 mAh merupakan kelebihan utama Lenovo P2 yang jarang dimiliki smartphone sekelasnya. Agar baterai tersebut bisa terisi cepat, Lenovo menghadirkan fitur Fast battery charging yang bisa mengisi penuh baterai Lenovo P2 dalam waktu sekitar 2 Jam. Selain itu, tersedia pula fitur Fingerprint Sensor yang ditempatkan pada casing bagian belakang. Kemampuan sidik jarinya tergolong sangat baik, karena mampu membaca sidik jari pengguna Lenovo P2 dalam waktu kurang dari satu detik.

Selain fitur diatas, tersedia pula fitur Dual Sim yang bisa dimanfaatkan untuk mengakses internet pada jaringan 3G HSPA ataupun 4G LTE. Tak hanya itu, Lenovo juga melengkapi konektivitas smartphone ini dengan teknologi Wi-Fi Dual Band, dan dibekali fitur Bluetooth v4.1 serta navigasi GPS (A-GPS, Glonass). Menariknya lagi, Lenovo P2 sudah dilengkapi fitur NFC yang jarang dimiliki smartphone buatan Lenovo. Sayangnya smartphone ini belum mengadopsi port USB Type-C, karena Lenovo masih mengandalkan port MicroUSB 2.0 yang didukung fitur USB-OTG.

Kamera Beresolusi Tinggi Dengan Fitur PDAF

Walaupun harga Lenovo P2 dibanderol lebih mahal dibandingkan Lenovo K6 Series, namun smartphone ini masih mengandalkan kamera depan beresolusi 5 Megapixel. Padalah semua seri Lenovo K6 telah dibekali kamera depan 8 Megapixel yang otomatis lebih mumpuni ketika sobat pakai berfoto selfie. Yah, resolusi kamera depan smartphone ini memang tergolong standar, karena Lenovo lebih mengedepankan sektor baterai untuk menarik minat konsumen membeli smartphone terbarunya ini.

Advertisement

Kemudian untuk bagian belakang, Lenovo P2 memiliki kamera beresolusi 13 Megapixel. Tak disebutkan adanya fitur Phase Detection Autofocus dan kemampuan merekam video beresolusi 4K. Namun berkaca dari Lenovo Vibe P1, kemungkinan Lenovo tetap membekalinya dengan fitur PDAF, sehingga mampu membidik setiap objek dengan hasil foto lebih tajam dan jernih. Selain itu, tersedia pula fitur Dual Tone LED Flash untuk memaksimalkan pencahayaan ketika mengambil foto dan merekam video pada kondisi low light.

Harga Lenovo P2

Harga Lenovo P2

Harga Lenovo P2 Terbaru

Harga Lenovo P2 Ram 3GB Harga Lenovo P2 Ram 4GB
Harga Terbaru : Harga Hp Lenovo Android

Teknologi fast charging dengan output daya sebesar 24 Watt menjadi salah satu kelebihan utama yang membuat harga Lenovo P2 dibanderol cukup mahal. Menurut informasi yang kami lansir dari gsmarena.com, smartphone ini akan dipasarkan di Eropa pada bulan November 2016. Adapun harga Lenovo P2 akan dibanderol mulai dari 249 Euro sampai 299 Euro. Apabila kita rupiahkan, maka sobat harus mengeluarkan uang melebihi 3 Juta Rupiah. Yah, harganya memang sangat mahal karena dibalik bodinya telah terpasang baterai berdaya 5.100 mAh.

Kesimpulan
Kelebihan Lenovo P2 Kekurangan Lenovo P2
  • Desain premium dengan bodi yang terbuat dari material metal
  • Memiliki fitur fingerprint sensor
  • Dibekali Ram berkapasitas 4GB dan mengadopsi chipset Snapdragon 625 yang dipadukan dengan processor Octa Core
  • Kapasitas baterainya mencapai 5.100 mAh dan dilengkapi fitur fast charging
  • Bisa menjadi powerbank
  • Konektivitasnya cukup lengkap, karena sudah mendukung teknologi 4G LTE dan fitur Dual Sim
  • Harga Lenovo P2 akan dibanderol cukup mahal
  • Baterainya tidak bisa dilepas
  • Masih memakai port MicroUSB 2.0
  • Kamera depannya masih 5 Megapixel
Baca Juga : Spesifikasi dan Harga Lenovo K6 Note

Sayangnya belum ada informasi mengenai tanggal perilisan dan harga Lenovo P2 di Indonesia. Kemungkinan harganya tetap dibanderol melebihi 3 Juta Rupiah, sehingga hanya sebagain orang saja yang bisa merasakan kehebatan smartphone ini. Padahal Lenovo P2 menawarkan fitur sangat lengkap, dan didukung baterai berdaya 5.100 mAh yang nantinya bisa kita manfaatkan untuk berbagi daya ke smartphone lain. Bagaimana, apakah sobat hariangadget tertarik membeli smartphone ini setelah menyimak ulasan spesifikasi dan harga Lenovo P2 diatas ?

"http://hariangadget.com/harga-lenovo-p2-terbaru/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar