Kamis, 01 Juni 2017

Harga Mito Fantasy U, HP Android 700 Ribuan + Gorilla Glass

Harga Mito Fantasy U, HP Android 700 Ribuan + Gorilla Glass-

Harga Mito Fantasy U, HP Android 700 Ribuan + Gorilla Glass

Harga Mito Fantasy U – Tidak hanya meluncurkan seri Mito Fantasy Selfie 2, Mito juga merilis smartphone terbaru dengan seri Mito Fantasy U. Tidak tanggung-tanggun spesifikasi yang dibawa ponsel ini mampu menggebrag industri Smartphone Indonesia, karena dengan harga 700 ribuan ponsel ini sudah menggunakan processor Quad Core dan Ram 1GB.

Advertisement

Mito benar-benar ingin menguasai pasar smartphone di Indonesia, sudah ada banyak Smartphone berkualitas yang mereka produksi, dan dengan adanya Mito Fantasy U, posisi Mito akan semakin kuat khususnya dipasar low entry. Pada kelas ini sudah bersemayam banyak vendor lokal dan internasional yang terus berlomba-lomba menawarkan smartphone terbaiknya, namun dengan Mito Fantasy U saya prediksikan Mito mampu bersaing dalam merebut posisi terbaik dikelas ini.

Ada banyak fitur yang dibenamkan pada Mito Fantasy U, salah satunya adalah hadirnya Dual LED Flash pada kamera bagian depan dan belakang. Bagi pecinta selfie, kehadiran fitur tersebut tentu sangat membantu dalam berfoto ria dengan kualitas foto luar biasa saat berfoto ditempat beercayaha rendah. Tidak tanggung-tanggung resolusi yang dibenamkan pada kamera belakang adalah 13 Megapixel, dan kamera depan sudah 5 Megapixel.

Bagi anda yang ingin membeli smartphone berharga 700 ribuan, tentu Mito Fantasy U merupakan salah satu pilihan terbaik, dan untuk melihat lebih detail bagaimana Spesifikasi Dan Harga Mito Fantasy U, silahkan anda simak review yang dirangkum redaksi hariangadget.com pada artikel berikut ini.

Advertisement

Spesifikasi Dan Harga Mito Fantasy U

Harga Mito Fantasy U

Harga Mito Fantasy U

Spesifikasi Mito Fantasy U

  • Dual Sim
  • Dimensi : 144.8 mm x 72 mm x 8.8 mm
  • Berat : 140 gr
  • Layar : IPS LCD, 5 Inch 720 x 1280 HD resolution + Gorilla® Glass
  • Memory Internal: 8 GB
  • Memory Eksternal : microSD, up to 32 GB
  • Ram : 1 GB
  • OS : Android OS, v4.4 (KitKat)
  • CPU : Qualcomm® Snapdragon™ Quad Core 1.2 GHz 
  • GPU :  Adreno™ 305
  • Konekvitias : WCDMA 900/2100 MHz (3G), WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.0, WI-FI 802.11B.g.n, MicroUSB
  • Kamera Belakang : 13 MP, Auto focus, LED Flash
  • Kamera Depan : 5 MP, LED Flash
  • Baterai : Li-Ion 2000 mAh

Review Mito Fantasy U

Review Dan Harga Mito Fantasy U

Review Mito Fantasy U

Android Kitkat 4.4

Mito Fantasy U sudah menggunakan sistem operasi terbaru yaitu Android Kitkat. OS buatan Google tersebut akan menawarkan pengalaman yang berbeda bagi penggunanya. Walaupun tidak ada perubahan mencolok dari segi user interface, namun Android Kitkat memiliki peforma lebih baik, terutama dalam segi multi tasking dalam menjalankan aplikasi Android. Untuk kebutuhan daya baterai juga semakin irit apabila dibandingkan dengan Android Jelly Bean.

Layar HD 720p + Gorilla Glass

Layar berukuran 5 inch dengan resolusi HD  720 x 1280 menjadi layar yang dibenamkan pada Mito Fantasy U. Layar tersebut dilengkapi panel IPS Display, sehingga memiliki sudut pandang lebih luas dan ketajaman lebih baik dibandingkan layar TFT mapun layar Capacitive. Kelebihan lain dari layar Mito Fantasy U adalah tersedianya lapisan pelindung Gorilla Glass.

Lapisan kaca pelindung buatan Corning tersebut memang sangat dibutuhkan pada sebuah smartphone, karena mampu melindung layar dari goresan dan benturan saat terjatuh. Namun bukan berarti layar tidak bisa tergores, karena Gorilla Glass memiliki kelemahan terhadap pasir sama seperti kaca pada umumnya, jadi lebih baik anda membeli tempered glass agar layar Mito Fantasy U bisa terlindung seutuhnya.

Advertisement

Desain Mito Fantasy U juga cukup baik, walaupun masih menggunakan material plastik, namun ponsel ini lumayan tipis dengan ketebalan 8.8 mm, sehingga tetap mudah dipegang walaupun bentuknya cukup besar dengan menggunakan layar berukuran 5 inch. Bobot Mito Fantasy U juga sangat ringan hanya 140 gram.

Processor Snapdragon Quad Core 

Mito mengikuti jejak smartfren dengan memasarkan smartphone berprocessor Qualcomm® Snapdragon. Chipset buatan Qualcomm, memang sering digunakan pada smartphone menengah keatas yang dimiliki vendor besar seperti Samsung, Sony, dan LG. Apalagi processor pada Mito Fantasy U memiliki kecepatan Quad Core 1.2 Ghz, sehingga kecepatannya bisa diandalkan untuk menjalankan ribuan aplikasi dan game Android.

Untuk pengolahana grafis, Mito mengandalkan GPU Adreno 305 dan Ram berukuran 1 GB untuk meningkatkan kinerja multitasking. Sedangkan media penyimpanan yang dimiliki ponsel ini berukuran 8 GB dengan dukungan MicroSD berkapasitas maksimum 32 GB. Penggunaan hardware diatas tentu mampu meningkatan kinerja Mito Fantasy U, dalam memenuhi mobilitas penggunanya.

Harga Mito Fantasy U yang terjangkau cukup dan sudah dilengkapi hardware diatas tentu akan menarik minat anda, apalagi ponsel ini juga mendukung fitur Dual Sim dengan internet berkecepatan HSDPA. Selain itu tersedia juga Wifi, GPS, Bluetooth V4, dan MicroUSB sebagai konektivitas pendukung. Peforma ponsel ini juga semakin mumpuni dengan adanya sensor penting seperti Light Sensor, Proximity Sensor, dan G-Sensor.

Dual Kamera Dengan LED Flash

Kamera depan 5 megapixel dengan LED Flash menjadi andalan Mito Fantasy U, kamera tersebut sangat cocok bagi pecinta selfie yang ingin berfoto dengan kamera berkualitas dengan hasil yang tajam dan kecerahan yang tinggi. Sedangkan untuk kamera belakang dibenamkan kamera 13 Megapixel, yang jug dilengkapi LED Flash dan Autofocus.

Kemampuan video Mito Fantasy U hanya bisa merekam dan memutar video beresulusi 720p, walaupun belum bisa memutar video HD, namun Harga Mito Fantasy U yang murah bisa mengobati kekurangannya tersebut, dan untuk memenuhi kebutuhan daya saat memortret dan merekam video, sudah disediakan baterai Li-Ion berukuran 2000 mah.

Harga Mito Fantasy U

Spesifikasi Dan Harga Mito Fantasy U

Spesifikasi Dan Harga Mito Fantasy U

Harga Mito Fantasy U dijual special dengan harga 795 Ribu, namun harga tersebut merupakan harga promo, dan Harga Mito Fantasy U setelah promo akan dijual sebesar Rp. 1.590.000. Sebenarnya apabila dijual dengan harga 1.6 Juta Rupiah, ponsel ini akan tetap laris manis karena spesifikasi yang dimilikinya memang cukup pantas dibanderol sebesar itu.

  • Harga Baru :Rp.  795.000
  • Harga Bekas :
  • Harga Terbaru : Cek Di Sini

Apabila anda ingin membeli ponsel ini, dengan Harga Mito Fantasy U yang dibanderol 700 ribuan, anda bisa memesan langsung diwebsite resmi Mito di (mitomobile.com) yang akan di jual pada mulai tanggal 22 Oktober 2014 pukul 11.00 dan ditutup 02 November 2014 pukul 23.00. Sekian informasi yang kami sampaikan kali ini, dan semoga informasi Spesifikasi Dan Harga Mito Fantasy U diatas bisa menjadi referensi bagi anda semua

"http://hariangadget.com/harga-mito-fantasy-u/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar